Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

3 Emerging Indonesian Accessories Designers

3 Emerging Indonesian Accessories Designers
Aidan and Ice

Boleh dikatakan industri mode Indonesia sedang mengalami perkembangan yang cukup pesat. Hal ini terlihat dari bermunculannya desainer-desainer muda berbakat dengan rangkaian kreasi mereka yang unik dan atraktif. Label seperti Aidan and Ice, Drama, dan Atelier Pedra misalnya, hadir untuk mewarnai meriahnya panggung industri mode dari sisi generasi muda. Berikut adalah profil singkat ketiga label tersebut.

1. Aidan and Ice

Mengklaim diri sebagai pencipta wearable art, label Aidan and Ice menyajikan aksesori yang tak hanya menjadi pemanis penampilan semata namun sebagai statement piece yang mampu memberikan nyawa tersendiri pada keseluruhan tampilan. Setiap aksesori lansiran Aiden and Ice didesain dan dikonstruksikan secara cermat oleh desainer dan artisan, dengan mengangkat keunikan rancangan embellishment tiga dimensi yang kaya akan detail. Rangkaian aksesorinya merupakan perpaduan unsur bold dan cantk, modern namun klasik, elegan serta playful, yang diaplikasikan ke dalam jajaran kalung, anting, bros, gelang, serta shawl. Uniknya, kendati aksesori dari Aiden and Ice begitu kaya akan detail embellishments, namun  aksesori tersebut sangatlah ringan dan nyaman untuk dipakai dalam waktu yang lama.

2. Drama

Penampilan yang apik akan tampak sempurna dengan sepasang sepatu cantik sebagai sentuhan terakhir. Memahami akan pentingnya mengenakan alas kaki yang stylish di setiap kesempatan mendorong selebriti sekaligus insan mode Dena Rachman untuk meluncurkan label sepatu bertajuk Drama. Melalui koleksi debutnya, Drama menyuguhkan sederet sepatu bergaya klasik dengan sentuhan gaya modern berupa signature heels berbentuk piramid (cone heels) yang dibalut dalam palet emas. Dikonstruksikan dengan pilihan warna versatile dan material kulit berkualitas menjadikan rangkaian sepatu Drama terlihat begitu chic dan timeless.

3. Atelier Pedra

Rangkaian aksesori berdesain unik dihadirkan oleh perancang aksesori Emiria Larasati melalui labelnya Atelier Pedra. Koleksi Atelier Pedra ini merupakan sebuah wujud perayaan akan kemahsyuran artisinal skills dari daerah-daerah eksotis. Proses desain yang unik dengan melibatkan aktivitas eksplorasi material, teknik, dan desain, menjadikan rancangan aksesori Atelier Pedra memiliki kekuatan estetis tersendiri yang tidak dimiliki oleh label aksesori lain. Mengangkat gaya yang modern dan kontemporer, seraya menampilkan keindahan craftsmanship pada detailnya menjadikan Atelier Pedra sebagai salah satu label aksesori lokal yang patut diperhitungkan.

(Chekka. Foto: courtesy of Aidan and Ice, Drama, Atelier Pedra)