Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

7 Hal yang Perlu Diketahui Tentang Joshua Kushner

Untuk memulainya, ia tidak mendukung Donald Trump. Simak hal-hal lainnya yang perlu diketahui tentang calon suami Karlie Kloss tersebut.

7 Hal yang Perlu Diketahui Tentang Joshua Kushner

Jared Kushner dijuluki sebagai dalang dari kesuksesan kampanye kepresidenan Donald Trump. Ia kemudian menikah dengan putri dari Trump, Ivanka Trump, lalu Jared menjadi konsultan kampanye tidak resmi, dan setelah kemenangan Trump, ia menduduki tempat di tim transisi Trump serta pada administrasi baru.

Satu-satunya orang yang mungkin waspada terhadap kesuksesan Jared? Adiknya Joshua. Tidak hanya Joshua yang tidak mendukung Donald Trump, namun bisnisnya juga dapat menerima “pukulan” langsung dari beberapa proposal Trump.  

Saudara Kushner yang lebih muda ini seringkali tetap berada di luar sorotan, yang tidak mudah dengan pacarnya yang high-profile, dan seorang kakak yang bekerja di White House.

Berikut tujuh hal yang perlu Anda ketahui tentang Josh:


1. Ia bertunangan dengan Karlie Kloss.

Josh, 31, bertunangan dengan supermodel dan sesama pengusaha, Karlie Kloss, setelah berkencan selama lima tahun.

Menurut artikel Esquire mengenai Jared, orangtua Josh mendukung hubungannya dengan Karlie, dan menurut sebuah sumber, “Mereka ingin Josh untuk settle down.”

The Kushners beragama Yahudi, dan istri Jared, Ivanka, masuk ke agama Yahudi sebelum menikahinya. Cerita Esquire berspekulasi bahwa Karlie harus berpindah ke Yahudi sebelum menikah untuk mendapatkan persetujuan dari Kushners.

Karlie dan Joshua jarang berbicara di depan umum tentang hubungan mereka namun sering tertangkap kamera sedang bersama dan berbagi unggahan romantis sesekali di media sosial.


2. Ia berada dalam dunia teknologi.

Di tahun 2012, Josh turut mendirikan Oscar Health, perusahaan asuransi yang menargetkan generasi milenial. Usaha yang digembar-gemborkan tersebut menjanjikan penggunaan teknologi untuk menyediakan lebih banyak opsi perawatan kesehatan yang lebih terjangkau.



“Kami sedang mencoba untuk menciptakan sesuatu yang mengubah industri,” ujar Josh pada tahun 2014, menurut The New York Times.

Josh juga merupakan investor awal di Instagram dan mendirikan Thrive Capital, perusahaan ekuitas swasta khusus dalam bidang investasi teknologi dan media. “Ia dikenal dengan hanya bekerja”, ucap pengusaha internet Kevin Ryan kepada Esquire. “Hanya itu yang ia lakukan.”



3. Bisnisnya bisa jatuh jika Trump mencabut Obamacare.

Oscar Health milik Josh didirikan untuk menjual asuransi kesehatan di pasaran baru yang dibentuk oleh Affordable Care Act (juga dikenal dengan Obamacare), berdasarkan Bloomberg. Meskipun perusahaan ini telah berupaya memperluas jenis asuransi yang dijual, pencabutan dan penggantian Obamacare akan menimbulkan masalah bagi perusahaan. Oscar Health telah kehilangan $45 juta di tiga negara bagian karena biaya awal serta biaya pengobatan yang tinggi, menurut Bloomberg.


4. Ia adalah seorang Demokrat seumur hidup.

Meskipun ia tidak pernah berbicara secara terbuka tentang politik, seorang wakil dari Josh mengatakan kepada Esquire bahwa ia adalah seorang demokrat seumur hidup dan tidak akan mendukung Donald Trump. Karlie juga tidak mendukung Trump. Sang model mengunggah foto dirinya sedang mengisi suara ke Instagram dengan caption #ImWithHer.



Mengesampingkan perbedaan pandangan politik, the Kushner bersaudara tidak memperlihatkan tanda-tanda perselisihan. Josh bekerja di luar headquarters Oscar di Puck Building, Manhattan, yang dimiliki oleh Kushner Companies, bisnis keluarga yang dijalankan Jared.


5. Ia lulusan Harvard dan sekolah bisnis.

Ia memulai dari universitas Ivy League pada 2014 dengan penjurusan ilmu politik dan pemerintahan, dan ia merupakan editor eksekutif di majalah universitas Scene. Pernyataan misi publikasinya adalah “untuk menggambarkan peristiwa, orang-orang, dan passion…yang kita semua adalah bagian dari.”

Selama tahun pertama, Josh mendirikan Votsu.com, situs permainan online dengan unsur jejaring sosial. Ia mengatakan kepada Forbes: “Saya bukan murid terbaik karena saya tidak pernah hadir. Saya akan berada di Brasil dan Argentina lalu terbang kembali untuk kelas Kamis.”



6. Ia pewaris real estate.

Ayahnya adalah Charles Kushner, pengembang real-estate New Jersey. Josh mengatakan dalam wawancara dengan Forbes bahwa ia menghabiskan waktu dengan ayahnya di lokasi konstruksi bukan di pertandingan bola.

“Gagasannya adalah saat semua orang bersantai, Anda harus bekerja,” ujar Josh. “Bola itu tidak mendatangi Anda.”

Di tahun 2015, Jared dihukum karena penggelapan pajak serta merusak saksi dan menghabiskan waktu di penjara federal.


7. The Kushners bersaudara mendirikan perusahaan bersama.

Dua tahun yang lalu, kedua saudara itu meluncurkan Cadre, sebuah perusahaan real estate dan teknologi. Usaha ini bertujuan memudahkan klien untuk berinvestasi pada real estate menggunakan teknologi.


(Artikel ini disadur dari Bazaar UK; Alih Bahasa: Shanara Andari; Foto: Dok. Bazaar UK)