Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Mengenal 6 Buah Kaya Serat yang Menyehatkan

Serat yang terkandung di dalam makanan dapat membantu melancarkan sistem pencernaan.

Mengenal 6 Buah Kaya Serat yang Menyehatkan
(Foto Courtesy of Dean Drobot©123RF.com)

Sebagaimana diketahui, serat adalah salah satu nutrisi yang sangat penting bagi kesehatan tubuh. Menurut Dr. Robynne Chutkan, seorang ahli microbiome mengatakan bahwa serat yang terkandung di dalam makanan dapat membantu melancarkan sistem pencernaan, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, mencegah perut kembung, menurunkan risiko penyakit terkait dengan usus.

Berdasarkan jurnal yang diterbitkan The National Academies of Sciences Engineering Medicine, merekomendasikan 25 gram konsumsi serat untuk wanita dan 38 gram konsumsi serat untuk pria. Berikut ini 6 buah kaya serat yang dapat Anda konsumsi untuk memenuhi asupan serat harian. 


1. Bit

Berdasarkan jurnal yang diterbitkan US National Library of Medicine National Institutes of Health mengungkapkan bahwa dalam 100 gram bit mengandung serat sebesar 2,8 gram serat. Tak hanya itu saja, bit juga diperkaya dengan nutrisi penting lainnya seperti besi, folat, mangan, dan kalium, serta nitrat anorganik yang terbukti bermanfaat untuk mengontrol tekanan darah.


2. Buah pir

Makanan kaya serat berikutnya yang dapat menjadi pilihan untuk memenuhi asupan serat setiap harinya yakni buah pir. Buah pir merupakan salah satu buah sumber serat terbaik. Diambil dari Nutrition Data, dalam setiap 100 gram buah pir mengandung 3,1 gram serat, atau 5,5 gram serat dalam buah pir berukuran sedang. 


3. Pisang

Berdasarkan informasi dari Nutrition Data, dalam 100 gram pisang mengandung sekitar 2,6 gram serat, atau 3,1 gram serat dalam pisang berukuran sedang. Selain mengandung serat, pisang juga mengandung nutrisi lainnya yang tak kalah baik bagi kesehatan tubuh seperti vitamin C, vitamin B6, dan kalium. 


4. Alpukat

Berbeda dari buah kebanyakan, buah alpukat diperkaya akan lemak sehat yang bermanfaat bagi tubuh. Lemak sehat ini dapat membantu mengontrol kadar kolesterol, menyehatkan jantung, dan membuat perut kenyang lebih lama. Selain mengandung lemak sehat, buah alpukat juga diperkaya dengan vitamin C, potasium, magnesium, vitamin E dan vitamin B. Semua kandungan tersebut tentunya sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Dalam 100 gram buah alpukat mengandung 6,7 gram serat. Serat dalam buah ini dapat membantu menurunkan berat badan jika dikonsumsi dalam jumlah yang tepat. 


5. Apel

Buah apel memiliki banyak manfaat bagi tubuh seperti untuk menjaga metabolisme, menurunkan kolesterol, dan membantu menurunkan berat badan. Dalam 100 gram buah apel, mengandung sekitar 2.4 gram serat. Sementara dalam buah apel ukuran sedang mengandung serat sebesar 4.4 gram serat. 


6. Berries

Beberapa macam beri-berian seperti rasberi dan stroberi diperkaya dengan kandungan serat. Buah rasberi mengandung 6,5 gram serat dalam 100 gram, sedangkan stroberi mengandung 2 gram serat per 100 gram. Serat yang terkandung dalam beri-berian, khususnya stroberi diketahui dapat membantu melancarkan sistem pencernaan. 




(Foto: Courtesy of Dean Drobot©123RF.com)