Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

30 Fakta Royal Wedding Prince Harry dan Meghan Markle

30 detail yang mungkin Anda lewati di hari pernikahan Duke dan Duchess of Sussex.

30 Fakta Royal Wedding Prince Harry dan Meghan Markle

Akhir pekan minggu lalu sebagian besar perhatian menuju pada Kerajaan Inggris yang sedang melangsungkan Royal Wedding antara Pangeran Harry dan Meghan Markle. Apalagi pasangan ini sedari awal menjadi bahan perbincangan dikarenakan latar belakang Meghan yang sungguh berbeda dari keluarga kerajaan.

Sebelum hari H tiba, banyak prediksi-prediksi yang diungkapkan oleh para media luar mengenai pernikahan akbar tersebut. Ada yang menebak para tamu yang diperkirakan hadir, hingga mengira-ngira rancangan baju yang akan dikenakan oleh Meghan Markle. Namun pada tanggal 19 Mei 2018 kemarin, seluruh pertanyaan itu terjawab sudah.

Jika Anda hanya mengetahui sepotong-potong info yang didapat dari media sosial, berikut Bazaar jabarkan 30 fakta tentang pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markel yang berlangsung di Istana Windsor, London, Inggris:


1. Memiliki panjang 55,5 meter dan luas 9 meter, St. George’s Hall adalah ruangan terbesar di Kastil Windsor. Ruangan ini sering diapakai untuk menyelenggarakan makan malam resmi dengan para pemimpin dunia yang berkunjung dari luar negeri.

Menurut Royal Collection Trust, meski sempat mengalami kerusakan yang cukup parah karena kebakaran di tahun 1992, ruangan ini direnovasi dalam gaya Gotchic modern.



2. Undangan pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle dibuat oleh Barnard & Westwood, sebuah perusahaan percetakan dan penjilid buku di kota London. Menurut Istana Kensington, perusahaan ini sudah lama menjadi bagian dari keluarga kerajaan untuk undangan, tepatnya sejak tahun 1980.




3. Tidak ada anggota full team Spice Girls, yang hadir hanya posh spice Victoria Beckham yang hadir bersama sang suami, David Beckham.

Baca juga ulasan mengenai fashion para tamu VIP di sini.




4. Ya, mantan kekasih Pangeran Harry, yakni Chelsy Davy terlihat menghadiri upacara pemberkatan di kapel St. George, Istana Windsor. Ia dan tamu lainnya tampak mengenakan topi cantik atau fascinator pada acara tersebut. Intip foto-foto tamu-tamu lain yang juga memakai fascinator di sini.




4. Pada tradisi pernikahan yang sebenarnya, ayah dari calon pengantin wanita akan mengantar puterinya sampai ke lokasi acara.

Namun nyatanya Meghan memilih untuk melakukan perjalanan ‘terakhir’ sebagai lajang bersama sang ibunda, Doria Ragland.




5. Meghan Markle menggunakan mobil 1950 Rolls-Royce Phantom IV yang dipinjamkan oleh sang ratu dan Prince Philip untuk menuju ke kapel. 

Fakta menarik tentang mobil berwarna burgundy tersebut, Rolls-Royce hanya memproduksi sebanyak 18 mobil dalam model dan warna yang sama.




6. Pada upacara pemberkatan Meghan Markle mengenakan busana pengantin Givenchy Haute Couture, rancangan Clare Waight Keller. Baca fakta menarik tentang gaun pengantin Meghan di sini.



7. Di hari bahagianya, Meghan menggunakan nail polish berwarna pale pink dari Essie Ballet Slipper. Sudah lebih dari 30 tahun, cat kuku favorit Ratu ini dikenakan oleh pengantin dan bangsawan. Sedangkan riasan yang awalnya dirumorkan akan dilakukan sendiri oleh Meghan, ternyata perkiraan itu salah,

Meghan menunjuk makeup artist sekaligus teman baiknya, Daniel Martin. Baca ulasan lengkap tentang riasan Meghan Markle di sini.




8. Sang Ratu menghadiri acara pertama setelah ceremony di St. George’s Hall, dimana sang Ratu akan hadir di pertemuan makan siang untuk 600 tamu dari jemaat layanan pernikahan.




9. Meghan berjalan sendiri pada setengah jalan menuju altar, sebab ayahnya (Thomas Markle) berhalangan hadir disebabkan masalah kesehatan.

Setengah jalan berikutnya, Meghan didampingi oleh ayah mertuanya, Pangeran Charles.



10. Pada upacara pemberkatan, kursi di samping Pangeran William tampak dibiarkan kosong. Banyak rumor yang mengatakan bila kursi tersebut sengaja dikosongkan agar Puteri Diana dapat duduk dan menyaksikan janji nikah Pangeran Harry dan Meghan Markle.

Namun faktanya ternyata bukan itu! Yang benar adalah, kursi tersebut sengaja tidak diisi dengan alasan agar tidak mengganggu pandangan Ratu Elizabeth.





11. Memiliki hubungan yang dekat dengan keluarga Puteri Diana, Pangeran Harry juga turut mengundang keempat kakak beradik dari sang ibu. Lady Jane Fellows yang merupakan tante dari kedua Puteri Diana, membaca beberapa bacaan ayat dari Song of Solomon, untuk Meghan Markle.

Yang berbunyi “The winter is past, the rain is over and gone… Many waters cannot quench love, neither can floods drown it.”





12. Saat upacara pemberkatan, Karen Gibson dan The Kingdom Choir menyanyikan lagu Stand by Me dari kapel bagian West End.




12. Istana Buckingham akhirnya mengumumkan titel untuk Pangeran Harry dan Meghan Markle menjadi Duke dan Duchess of Sussex, sesaat setelah upacara pemberkatan usai. Titel lengkap Pangeran Harry menjadi, Duke of Sussex, Earl of Dumbarton and Baron Kilkeel.

Titel Duke of Sussex terakhir diberikan kepada Pangeran Augustus Frederick, yang merupakan anak ke-9 dari Raja George III pada tahun 1973.




13. Untuk acara resepsi, Meghan mengganti busananya menjadi gaun putih minimalis rancangan Stella McCartney.




14. Saat berangkat menuju tempat resepsi kedua di Frogmore House, Prince Harry mengendarai mobil elektrik Jaguar Concept Zero tipe-E.




15. Dari dalam mobil, Meghan melambaikan tangannya dan ia tampak mengenakan cincin emas 24 karat bertakhta batu emerald berwarna aquamarine yang dikelilingi berlian. 

Cincin tersebut merupakan milik mendiang Puteri Diana, dan ternyata telah menjadi bagian dari isi surat wasiat yang berbunyi, “Saya akan mengalokasikan seluruh perhiasan saya untuk disimpan oleh kedua anak laki-laki saya, yang kelak dapat berikan kepada isteri mereka.”  

Baca artikel tentang 'kehadiran' Puteri Diana di acara pernikahan putra bungsunya tersebut.



16. Prince Harry dan Meghan Markle memilih Cleave and Company untuk membuat cincin kawin mereka.



17. Royal wedding kali ini banyak disukseskan oleh tangan perempuan. Hal itu dilihat dari perancang gaunnya, Clare Waight Keller, yang merupakan creative director wanita pertama label Givenchy. Kemudian wedding cake yang dikreasikan oleh baker asal London, Claire Ptak, dan florist kerajaan, Phillipa Craddock.

(Clare Waight Keller; Foto: Courtesy of Givenchy)



18. Dekorasi bunga yang mengisi Kapel St. George di Windsor Castle merupakan karya dari Philippa Craddock, seorang florist asal London yang diberi julukan floral mastermind. 





19. Kue pengantin buatan Claire Ptak dihidangkan saat resepsi siang hari. Dibuat selama 5 hari bersama 6 anggota tim Violet By Claire lainnya, wedding cake ini memiliki sirup elderflower yang dibuat dan di kediaman Ratu di Sandringham. Filling yang dibuat menggunakan Amalfi lemon curd dan elderflower buttercream menjadi pemanis yang sempurna. Kue ini dihiasi dengan Swiss meringue buttercream dan 150 bunga peony dan mawar yang baru saja dipetik. 





20. Berikut pilihan canape di hari H, canape manis, dan food bowl yang akan disajikan bersamaan dengan sparkling wine.


Savoury canape:

Langoustines Skotlandia yang dibungkus dengan smoked salmon dengan jeruk Crème Fraiche

Asparagus Inggris panggang yang dibungkus dengan Cumbrian Ham

Garden pea panna cotta dengan telur burung puyuh dan lemon verbena

Tomat heritage dan basil tartar dengan balsamic pearls

Daging ayam rebus yang dikukus dalam yoghurt berbumbu ringan dengan aprikot panggang

Kroket confit domba Windsor, sayuran panggang, dan shallot jam

Asparagus dengan keju mozzarella dan tomat kering


Para tamu juga akan disuguhkan food bowl:

Windsor Pork belly yang dimasak selama sepuluh jam dengan apple compote 

Kacang dan mint risotto dengan pea shoots, minyak truffle, dan kerimik parmesan

Ayam Fricassee dengan Jamur Morel dan Young Leeks


Sweet canape:

Champagne dan biskuit Macaroon Pistachio

Orange crème brûlée tartlets

Miniatur Rhubarb Crumble Tartlets






21. Pidato yang diberikan oleh Pangeran Charles begitu mengharukan dan membuat para tamu menitikkan air mata.

Hal itu diungkapkan oleh Johnny Hornby, Ketua Yayasan Sentebale kepada koran The Telegraph, “Atmosfer kala itu sangat hangat, pidatonya lucu dan menyentuh. Pangeran Charless sungguh menggetarkan momen ini.”



23. Saat resepsi kedua, Sir Elton John menyanyikan lagu Circle of Life untuk Duke dan Duchess of Sussex.



24. Untuk mengenang ibunya, Pangeran Harry memilih bunga kesukaan Puteri Diana, bunga forget-me-nots.



25. Buket bunga Meghan terdiri dari enam jenis bunga yang memiliki arti sendiri.

  1. Bunga astilbe yang melambangkan kesabaran dan dedikasi.
  2. Bunga lily of the valley atau dikenal juga Convallaria yang menyimbolkan sweetness dan kebahagiaan.
  3. Bunga astrantia melambangkan keberanian dan perlindungan.
  4. Bunga forget-me-nots yang merupakan bunga favorit Puteri Diana.
  5. Bunga myrtle yang mempresentasikan kebiasaan kerajaan saat masa pemerintahan Victoria, dan sweet peas yang berarti kebahagiaan.




26. Pangeran Charles dan the Duchess of Cornwall menjadi tuan rumah untuk acara pribadi yang mengundang 200 tamu. Resepsi kedua ini diadakan di Frogmore House, yang juga menjadi lokasi untuk foto tunangan Harry dan Meghan, oleh Alexi Lubomirski. 




20. DJ Sam Totolee memulai pesta dengan memainkan musik beraliran house-music, kesukaan Pangeran Harry, malam tersebut diakhiri dengan kemeriahaan kembang api.





21. Setelah menikah, Meghan dilarang untuk memberikan tanda tangan kepada publik dan ia juga dilarang untuk ikut voting.




22. Setiap Royal bride diwajibkan untuk meninggalkan buket bunga yang ia bawa di atas Tomb of the Unknown Warrior sebagai tanda hormat kepada para prajurit yang gugur di World War I.





24. Daripada menerima hadiah perkawinan, pasangan ini meminta para tamunya untuk memberikan charity terhadap badan amal sudah mereka pilih.




28. Setelah pernikahan, bunga foxgloves, mawar putih, dan bunga peonies yang menjadi adiksi keindahan di Kapel St. George tersebut didaur ulang, dijadikan seikat bunga kecil dan dibagikan ke rumah perawatan di London.




29. Untuk pertama kalinya, Pangeran George, anak pertama dari Prince William dan Kate Middleton, memakai celana panjang di depan publik.

Setiap keturunan bangsawan laki-laki di Inggris yang masih dibawah umur tujuh tahun, tidak diperbolehkan untuk memakai celana panjang. Karena pada zaman dulu, trouser itu menandakan kualitas middle class atau daerah, dan tidak ada anggota keluarga kerajaan yang mau dianggap sebagai suburban. 




30. Dan ternyata 15 tahun yang lalu, Meghan sempat berfoto di depan Istana Buckingham ketika berlibur ke London! Jadi, Anda jangan pernah menggantung impian maupun cita-cita ya!

(Foto Meghan Markle di depan Istana Buckingham yang tersebar luas di media sosial)


(Teks: Erica Arifianda & Sabrina Sulaiman. Foto: Courtesy of Instagram Kensington Palace, Telegraph UK, Bazaar US, Bazaar UK, E! News, dan Bazaar Indonesia)