Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Sinergi Fashion dan Kuliner Indonesia di Paris

Oscar Lawalata dan Degan Septoadji memadukan fashion dan kuliner di sebuah gala dinner di Paris.

Sinergi Fashion dan Kuliner Indonesia di Paris

Sebuah gala dinner berlangsung di sebuah hotel di tengah kota Paris, yaitu Grand Hotel Paris, mengawali acara yang akan berlangsung selama satu minggu, bertajuk Semaine Saveurs and Reflets d’Indonésie. Artinya seminggu kuliner dan gebyar Indonesia, yang merupakan prakarsa dari kedutaan Indonesia di Prancis.

Para tamu berdatangan memenuhi sebuah ruang bergaya era Napoleon III, megah melingkar di bawah kilauan lampu gantung kristal, dengan hiasan-hiasan emasnya yang mengilat. Hadir di acara ini antara lain aktris Christine Hakim, yang duduk bersama Duta Besar Indonesia untuk Prancis, juga penyanyi internasional, Anggun. 


Acara gala dinner yang mengetengahkan budaya Indonesia dari sudut kuliner dan fashion ini memunculkan dua nama, yaitu desainer Oscar Lawalata dan Chef Degan Septoadji bersama rekan-rekannya, yaitu Theodorus Setyo, Agus Pendetria, Agus Wiryawan, dan Gede Susila Yadya. Kolaborasi food dan fashion bersama perpaduan nilai tradisional dan modern dikemas secara harmonis dalam sebuah acara yang cukup megah. 

Oscar Lawata menampilkan 36 busana yang dibawakan oleh 12 peragawati. Peragaan busana karya Oscar Lawalata di Paris ini adalah yang ketiga kalinya. Ia menampilkan kain tradisional Indonesia dalam rancangan elegan dan timeless. Show dibuka dengan gaun-gaun lurus selutut, membentuk siluet feminin dengan detail di sekeliling garis leher berbentuk V. Terdapat variasi lengan pendek atau tiga perempat yang bermain dengan motif batik tenun beraksen kuat. Di akhir show beragam variasi batik prada dikombinasikan dengan warna hitam yang memberi efek glamour


Sementara Chef Degan Septoadji menyuguhkan hidangan tradisional Indonesia tradisional yang disajikan secara modern dan artistik, dengan menyelipkan masakan khas Prancis seperti foie gras sebelum menikmati ikan salmon dengan sayur lodeh dan rendang. Selama satu minggu masyarakat kota Paris bisa menikmati hidangan modern Indonesia seperti ini di Café de la Paix, yang merupakan salah satu café tertua dan bersejarah.

Kedua suguhan tersebut berhasil membuat sekitar 300 undangan terbatas yang menghadiri acara ini terpesona. Mereka dibawa ke sebuah perjalanan kultural dari Indonesia, dengan sebuah gala dinner yang ramah dan berpotensi untuk menjalin kerja sama yang lebih erat di masa depan bagi kedua negara.


(Foto: Rizal Lim)