Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Pangeran Harry Akui Kehidupan Pasca-Kerajaan Cukup Menantang

Duke of Sussex telah mengalami banyak perubahan kehidupan dalam beberapa bulan terakhir.  

Pangeran Harry Akui Kehidupan Pasca-Kerajaan Cukup Menantang

- Salah satu teman dekat Pangeran Harry — antropolog Dr. Jane Goodall — mengungkapkan dalam sebuah wawancara baru bahwa Harry mendapati kehidupan pasca-kerajaannya "agak menantang."

- "Saya tidak tahu bagaimana kariernya akan terjadi di masa depan, tapi ya, saya sudah berhubungan [dengan Harry]. Meskipun saya pikir ia menemukan hidup sedikit menantang sekarang," kata Dr. Jane.

- Pangeran Harry dan Duchess Meghan baru-baru ini telah pindah ke Los Angeles di mana mereka melakukan karantina sendiri di tengah pandemi virus corona bersama dengan putra mereka, Archie Mountbatten-Windsor.


Pangeran Harry berusaha menyesuaikan diri dengan kehidupan barunya sejak mengundurkan diri dari keluarga kerajaan. Menurut antropolog dan teman pasangan ini Dr. Jane Goodall, Duke of Sussex dikabarkan mengatakan kehidupan barunya yang lebih normal dan mandiri adalah sesuatu yang "sedikit menantang."

Dalam sebuah wawancara baru dengan Radio Times, Dr. Jane bercerita tentang bagaimana perubahan terbaru dalam kehidupan Harry — termasuk pindah ke luar negeri dan harus berhenti sejenak pada pengembangan amalnya bersama Duchess Meghan, yang dinamakan Archewell, karena pandemi coronavirus— mempengaruhi kerajaan.

"Saya tidak tahu bagaimana kariernya di masa depan, tetapi ya, saya sudah berhubungan [dengan Harry]," kata Dr. Jane. "Meskipun kupikir ia menemukan kehidupan yang sedikit menantang setelah mundur dari tugas kerajaannya."



Dr. Jane, yang tetap dekat dengan Harry dalam beberapa tahun terakhir karena hasratnya untuk pelestarian lingkungan global, bercerita dalam wawancara baru-baru ini bahwa ia tidak sepenuhnya terkejut dengan pengumuman monumental Harry dan Meghan bahwa mereka akan meninggalkan kehidupan kerajaan. Berbicara dengan Majalah Daily Mail Weekend, Dr. Jane mengungkapkan bahwa Harry tegas dalam memastikan putranya yang masih kecil, Archie — yang berusia satu tahun bulan depan — tidak akan menerima pendidikan kerajaan yang sama seperti yang didapatkan Harry.

"Pada akhir [percakapan dengan Harry] Meghan datang untuk mendengarkan bersama Archie. Ia masih sangat kecil dan sangat mengantuk — tidak terlalu senang ketika harus berpisah dari ibunya. Saya pikir saya adalah salah satu yang pertama memeluknya di luar keluarga, "kata Dr. Jane. "Saya membuat Archie melakukan lambaian Ratu, dan berkata, 'Saya rasa ia harus belajar ini.' Harry berkata, 'Tidak, ia akan tidak tumbuh seperti itu.'"




(Penulis: Bianca Betancourt; Artikel ini disadur dari Bazaar US; Alih bahasa: Janice Mae; Foto: Courtesy of Bazaar US)