Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Foto-Foto Keluarga Kerajaan yang Menghadiri Misa Paskah

Acara ini berlipat ganda dengan perayaan ulang tahun ke-93 Ratu Elizabeth.

Foto-Foto Keluarga Kerajaan yang Menghadiri Misa Paskah

Ratu Elizabeth telah berusia 93 tahun pada 21 April 2019. Sejumlah besar anggota keluarga kerajaan datang untuk kebaktian Minggu Paskah tahunan di St. George's Chapel, Istana Windsor. Kesempatan ini berlipat ganda karena perayaan ulang tahun sang Ratu, dengan sang raja yang terlihat bersemangat di sepanjang acara.

Meskipun Meghan Markle tidak hadir, Pangeran Harry hadir, bersama dengan Kate Middleton dan Pangeran William. Putri Beatrice tiba bersama ayahnya, Pangeran Andrew, dan Pangeran Edward ditemani oleh seluruh keluarganya. Di sini, semua foto terbaik dari hari ulang tahun Ratu Elizabeth ke-93 yang bertepatan dengan kebaktian Minggu Paskah keluarga kerajaan:


Para bangsawan tiba di Istana Windsor.

Kate Middleton, Putri Beatrice, Pangeran William, Pangeran Andrew, Pangeran Edward, Mike dan Zara Tindall, Sophie, Countess of Wessex, dan Lady Louise Windsor tiba di St George’s Chapel pada Minggu Paskah 2019.


Kate Middleton membuat kehadiran yang menakjubkan.

Bersama dengan suaminya Pangeran William, Kate tiba di St George’s Chapel dengan anggun.


Pangeran Harry tiba tanpa Meghan Markle.

Pangeran Harry tiba di St George’s Chapel dengan Autumn Phillips dan Peter Phillips.


Putri Anne, sang Putri Kerajaan, tiba bersama Vice Admiral, Sir Timothy Laurence.

Putri Anne tiba untuk kebaktian Minggu Paskah, diikuti oleh Pangeran Harry, Autumn Phillips, dan Peter Phillips.


Pangeran Harry tiba sendirian.

Tanggal Meghan Markle akan melahirkan semakin dekat, dan ia saat ini sedang cuti hamil.


Lady Louise Windsor berkoordinasi dengan ibunya.

Lady Louise dan Sophie, Countess of Wessex, mengenakan pakaian yang serasi. Dengan gaun hitam lengan panjang, keduanya menampilkan desain bunga. Ibu dan anak ini melengkapi pakaian mereka dengan hiasan di kepala yang berwarna hitam.


Mike dan Zara Tindall tiba secara bergandengan tangan.

Orang tua Mia Tindall tiba di St. George’s Chapel.


Ratu memasuki Kapel St George.

Para bangsawan menunggu Ratu Elizabeth untuk memasuki aula gereja terlebih dahulu.


Ratu memasuki Kapel St George.

Para bangsawan menunggu Ratu Elizabeth untuk memasuki aula gereja terlebih dahulu.


Ratu memasuki Kapel St George.

Para bangsawan menunggu Ratu Elizabeth untuk memasuki aula gereja terlebih dahulu.


Kate Middleton memberikan salam hormat untuk sang Ratu.


Ratu Elizabeth meninggalkan St. George Chapel.

Ratu Elizabeth II merayakan ulang tahunnya yang ke-93 di kebaktian Minggu Paskah bersama keluarga kerajaan.


Ratu Elizabeth menerima bunga.

Ratu Elizabeth II merayakan ulang tahunnya yang ke-93 di kebaktian Minggu Paskah bersama keluarga kerajaan.


Ratu Elizabeth melambai kepada penggemar kerajaan.

Ratu Elizabeth II merayakan ulang tahunnya yang ke-93 di kebaktian Minggu Paskah bersama keluarga kerajaan.


Ratu Elizabeth meninggalkan Istana Windsor.

Sang Ratu sangat bersemangat saat meninggalkan St. George’s Chapel.


(Penulis: Amy Meckelden; Artikel ini disadur dari Bazaar US; Alih bahasa: Danes Wara; Foto: Courtesy of Bazaar US)