Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Cara Membuat Kepangan Rambut ala Selebriti

Hairstylist para selebriti, Laura Polko, menunjukkan pada kita langkah-langkah dalam membuat kepangan ala Bohemian terlihat lebih bergaya.

Cara Membuat Kepangan Rambut ala Selebriti

Hairstylist para selebriti, Laura Polko, menunjukkan pada kita langkah-langkah dalam membuat kepangan ala fishtail, ala Prancis, dan ala Dutch terlihat lebih bergaya.

Terinspirasi dari kepangan rambut terkini para selebriti Hollywood, sebut saja seperti Olivia Palermo, Ciara, dan Karlie Kloss, seorang hairstylist andal Laura Posko membuat sebuah gaya baru yang memadukan tiga gaya kepang rambut – ala fishtail, ala french, dan ala dutch – menjadi penuh nuansa ala permadani Bohemian yang cocok untuk menemani cuaca hangat dan festival musik musim panas.

Simak video berikut dan ikuti langkah-langkahnya.

Laura Polko menganyam tiga jenis kepangan yang berbeda menjadi satu jalinan fishtail yang unik. Ikutilah empat langkah mudah di bawah ini untuk gaya rambut Boho!

Langkah 1. Bagilah rambut di bagian atas kepala Anda menjadi tiga bagian, yaitu bagian paling atas serta kedua sisi kepala. Pada bagian paling atas, anyamlah overhanded french braid yang klasik hingga ke bagian tengah belakang kepala Anda. Selesaikan kepangan tersebut, kemudian amankan dengan karet rambut bening.

Langkah 2. Pada kedua sisi kepala, mulailah anyam underhanded french braid. Selesaikan kedua kepangan tersebut, kemudian amankan dengan karet rambut bening.

Langkah 3. Anyamlah fishtail pada sisa rambut yang ada di bagian belakang kepala Anda, melewati bagian atas jalinan overhanded french braid hasil dari langkah pertama. Ketika membuat fishtail, pastikan Anda membagi bagian rambut tersebut menjadi dua.

Ambillah sejumput helaian rambut paling luar pada bagian pertama, kemudian selempangkan kumpulan tersebut ke  dalam bagian kedua. Begitu pula sebaliknya.

Langkah 4. Masukkan underhanded french braid hasil dari langkah kedua ke dalam jalinan fishtail yang baru. Setelah semua kepangan masuk, lanjutkan fishtail tersebut namun hanya pada sisa rambut yang tidak terikat.

Amankan dengan karet ranbut bening. Tariklah dengan lembut jalinan kepangan Anda agar hasil tampak lebih natural.

Yang terakhir, pijatlah sisa helaian anak rambut  pada garis kepala untuk efek tertiup angin. Voila! Rambut unik musim semi Anda siap untuk dipamerkan.

 

(Harper's Bazaar. Alih bahasa: Ninette Marasuchi. Foto:Iakobchuk Viacheslav/Shutterstock/Click Photos. Video: Dok. Harper's Bazaar)