Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Inilah 5 Cara Jennifer Aniston Untuk Membentuk Tubuhnya

Langsung disampaikan oleh pelatih olahraganya.

Inilah 5 Cara Jennifer Aniston Untuk Membentuk Tubuhnya

Ada banyak hal yang mengagumkan dari seorang Jennifer Aniston. Salah satunya adalah bintang The Morning Show ini memiliki bentuk tubuh yang bagus, sampai-sampai Leyon Azubuike selaku pelatih dan pendiri Gloveworx mengatakan bahwa sulit untuk menyamainya. 

“Ia bekerja sangat keras dan saya tidak pernah melihat hal ini sebelumnya,’ katanya kepada Women’s Health. “Sebagai seorang pelatih, Anda harus senantiasa siap sedia dan membuatnya menantang.”

Jelas, kerja kerasnya di gym terbayarkan. Otot lengan dan punggungnya yang terbentuk adalah bukti yang bisa Anda lihat. Inilah cara-cara yang Jen lakukan dan pelatihnya berani jamin demi mendapatkan tubuh bagian atas yang kuat.


1. Jennifer selalu mengawalinya dengan latihan mobilitas

“Anda tidak bisa langsung melakukan latihan eksplosif,” ujar Leyon. “Penting untuk memulainya dengan latihan mobilitas dan meningkatkan range of motion Anda sebelum melakukan latihan yang lebih berat.

“Di sinilah banyak orang yang salah kaprah karena mereka menganggap sudah melakukan pemanasan ketika sudah merasa berkeringat dan kulitnya menjadi hangat,” kata Leyon. Jadi sebelum Jen melakukan latihan otot bagian atas, ia melakukan peregangan dengan gerakan-gerakan yoga selama 15 menit dan kemudian foam rolling sebelum meningkatkannya dengan latihan kardio.

Gerakan-gerakan pemanasannya adalah sebagai berikut:


Cat Cow

Cara melakukannya: Mulailah dengan memosisikan lutut di bawah pinggul dan bahu di atas pergelangan tangan. Bagian atas kaki sebaiknya menempel di atas matras. Tarik napas sembari menengadahkan kepala ke langit-langit dan arahkan perut ke bawah. Di saat yang bersamaan, buka dada dan gerakkan tulang ekor Anda ke atas. Kemudian hembuskan napas sambil membungkukkan badan Anda. Dorong bahu dan dada menjauh dari matras. Arahkan perut Anda ke punggung dan tulang ekor ke bawah.


Bird dog

Cara melakukannya: Mulailah dengan tangan dan lutut di atas matras. Posisikan lutut di bawah pinggul dan bahu di atas pergelangan tangan. Rentangkan tangan kiri Anda ke depan dan kaki kanan Anda. Tahan posisi Anda dengan kaki dan tangan yang lurus. Setelah beberapa saat, kembali ke posisi awal dan ulangi gerakan tersebut dengan kaki kiri dan tangan kanan Anda. Akhiri dengan posisi yang sama seperti di awal tadi.


Downward-facing dog

Cara melakukannya: Mulai dengan posisi yang sama seperti sebelumnya. Bertumpulah pada jari-jari kaki Anda dan kemudian angkat bagian pinggul. Perlahan luruskan kaki Anda dan upayakan agar badan Anda membentuk huruf V terbalik.


Butt kicks

Cara melakukannya: Mulai dengan berdiri dan tegakkan badan Anda. Angkat tumit kanan Anda sampai menyentuh bokong kanan dan kembalikan kaki menapak di atas matras. Kemudian, lakukan gerakan yang sama dengan tumit kiri Anda. Ulangi gerakan ini secara bergantian dan tambah kecepatannya agar lebih menantang.


Jumping jacks

Cara melakukannya: Mulailah dengan berdiri dan letakkan tangan di samping badan Anda. Lompat dan bukalah kaki Anda selebar bahu sembari mengangkat tangan Anda ke atas kepala. Lompat kembali dan tutup kaki Anda dengan tangan kembali ke posisi awal. Ulangi gerakan ini.


Jump rope

Cara melakukannya: Awali dengan berdiri, rapatkan kaki, letakkan lengan di samping, siku sedikit ditekuk, dan tangan seakan menggenggam pegangan tali skipping. Pertahankan posisi siku dekat dengan tulang rusuk Anda dan mulailah untuk membuat lingkaran dengan kedua lengan Anda di satu arah sembari melompat dan mengarahkan kaki Anda ke depan, belakang, juga samping.


2. Jennifer mengombinasikan gerakan menarik dan mendorong di setiap olahraga otot badan bagian atas

Jen adalah penggemar boxing bersama Leyon. “Ini adalah olahraga terlama di mana saya bisa bertahan secara konsisten selain yoga,” katanya kepada majalah InStyle. “Ada sesuatu tentang aspek mental dari boxing, yakni latihannya sendiri dan otak Anda harus bekerja. Anda tidak hanya sedang duduk di atas sepeda. Ini luar biasa.”

Namun untuk membentuk tubuh bagian atasnya, Leyon menemaninya di atas ring dengan memberikan gerakan-gerakan yang menguatkan opposing muscles yang ia gunakan saat memukul samsak. “Bersama Jen, kami senang untuk fokus melakukan gerakan menarik dan mendorong,” kata Leyon. "Boxing adalah olahraga yang dominan ke bagian depan, sehingga Anda ingin mengimbanginya juga dengan gerakan ke belakang.”

Bagi bintang serial Friends ini, olahraga boxing ini merupakan gerakan rowing. Rowing bagus untuk mengimbangi latihan boxing karena “Anda menarik lengan Anda dan memperkuat posisi tersebut, sehingga Anda mendapatkan keseimbangan yang baik,” jelas Leyon. Jennifer sudah dikenal dapat melakukan plank secara rutin dan bertahan selama dua menit sangatlah mudah baginya. Sehingga saat melakukan gerakan menarik di waktu latihannya, ia sebenarnya melakukan renegade row.


Renegade row

Cara melakukan: Awali dengan posisi plank dengan memegang dumbbell pada kedua tangan di atas permukaan. Angkat siku kanan Anda ke atas hingga pergelangan tangan kanan mendekati rusuk, kemudian turunkan. Lakukan gerakan yang sama untuk siku kiri Anda.


3. Jennifer fokus pada satu gerakan

Melakukan banyak gerakan lengan yang sama seperti triceps dips dan triceps extension secara terus menerus akan membuat Anda tergoda, Leyon mengatakan bahwa ia membagi latihan-latihan Jennifer menjadi beberapa bagian sehingga ia tidak merasa kelelahan sebelum ia mampu menyelesaikan semua rangkaian olahraganya.

“Kami ingin Anda merasakan energi Anda terbakar di puncak rangkaian latihannya, seperti di gerakan ke-12 atau ke-15, namun Anda seharusnya selalu mampu untuk menyelesaikannya,” katanya.


4. Jennifer melibatkan bagian perutnya dalam setiap olahraga

Leyon tidak pernah menyelesaikan latihan otot tubuh bagian atasnya (atau latihan lainnya) tanpa dilengkapi dengan gerakan yang fokus pada otot inti. “Misalnya di hari Senin kami melakukan triceps. Kami mungkin memperlambatnya dan melatih beberapa triceps. Kemudian kami melakukan gerakan otot inti sebagai penutupnya,” ucapnya.

Gerakan otot inti apa yang Jen senangi? Benar, plank. “Kami senang memadukan semua tipe plank, seperti plank lengan bawah, plank rendah, plank tinggi, dan plank samping,” ujar Leyon. “Itu adalah satu dari sekian latihan yang melibatkan semua otot perut.”


5. Jennifer menantang dirinya sendiri

Jen selalu mencari cara untuk meningkatkan level latihannya. “Terkadang ia berlatih sangar keras dan mulai mengubah gerakan,” jelas Leyon. “Kami mungkin melakukan plank lengan bawah seperti pada umumnya dan ia bisa saja mulai melakukan gerakan in and out dengan kakinya. Ia berkata, ‘Ini terlalu mudah!’”

Bahkan jika Anda belum memiliki rencana untuk tampil di depan orang banyak di waktu dekat, Leyon mengatakan bahwa penting untuk mendorong diri Anda sendiri saat menjalani rutinitas kebugaran. “Apa yang tidak banyak orang sadari adalah bukan tentang seberapa sering Anda berolahraga, namun tingkat intensitas Anda yang sebenarnya,” katanya. “Ini semua tentang mengukur kemampuan Anda sebagai seorang individu dan tidak membatasi diri Anda dengan kata-kata ‘Oh, saya hanya bisa melakukannya di hari Senin, Rabu, dan Jumat.’”

Tetapi boleh dikatakan bila Jennifer pada dasarnya adalah seorang wanita super. Menurut pelatihnya, “Ia adalah atlet yang sangat, sangat spesial.”




(Penulis: Amanda Lucci; Artikel ini disadur dari: Bazaar US; Alih bahasa: Erlissa Florencia; Foto courtesy of: Bazaar US)