Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Gucci Padukan Motif Sweet dan Sinister di Koleksi Terbarunya

Direktur kreatif Alessandro Michele mengatur panggung untuk koleksi yang penuh sarat dualitas.

Gucci Padukan Motif Sweet dan Sinister di Koleksi Terbarunya

Alessandro Michele tidak pernah gagal untuk tampil. Sejak mengambil alih sebagai direktur kreatif di Gucci pada tahun 2015, penduduk asli Italia ini telah mengkonfigurasi ulang kode label terkenal, mengubahnya dari pendukung keseksian dengan DNA historis berkuda menjadi yang merayakan kekhasan dan mengikuti pikiran lebih dari sebuah siluet. Ini tercermin baik dalam desain koleksinya, yang bertumpuk pada sulaman dan siluet periode campuran, dan presentasi ready to wear di Milan Fashion Week.

Pada intinya, Alessandro adalah seorang visual dramatis, membangun dunia yang aneh namun mengerikan, anggun namun edgy. Dan untuk musim gugur 2020, ia benar-benar menaikkan level untuk menggabungkan dualitas. Ia menggelar pertunjukannya di markas label tersebut, yang secara resmi dikenal sebagai Gucci Hub, mengundang para tamu dalam tur virtual di balik layar.




Di balik kaca bundar, rak pakaian dan gerai makeup yang dipentaskan, menciptakan pemandangan yang dikenal hanya oleh produsen peragaan busana dan orang dalam industri. Tetapi bukannya Sturm und Drang yang khas dari tempat-tempat ini, Michele menyajikan ketertiban, membariskan model di sepanjang platform yang bergerak, berdiri dengan tenang. Sebelum itu, mereka berpakaian seperti staf yang mengenakan seragam abu-abu dan celana panjang yang serasi.

Mereka akhirnya berpisah di latar, kontras dengan koleksi cerah, bertekstur kaya. Ada gaun-gaun baby doll, gaun Edwardian dengan rok tulle berjenjang dan embel-embel dalam warna sorbet yang diselingi dengan tali pengikat kulit, pakaian yang menggambarkan masa kejayaan dandyism, gaya anak sekolah dengan rok kotak-kotak berlipit dan blus dengan kerah, dan bermacam-macam topi yang terinspirasi Pilgrim dan kalung salib yang besar. Setiap tampilan adalah spesial, seolah-olah masing-masing adalah karakternya sendiri dalam sebuah drama. Bersama-sama, mereka menceritakan sebuah kisah yang manis di permukaan tetapi menyembunyikan sisi jahat.



Seperti semua yang Alessandro Michele persembahkan, pertunjukan musim gugur 2020 Gucci bersifat multidimensi. Itu berlapis baik secara harfiah maupun kiasan, membentuk sebuah ekspresi yang dapat dipisah-pisahkan dan ditafsirkan dalam berbagai cara — dan tanpa ucapan sepatah kata pun. Memang, tanpa dialog, Michele berbicara banyak.




(Penulis: Barry Samaha; Artikel ini disadur dari Bazaar US; Alih bahasa: Janice Mae; Foto: Courtesy of Bazaar US)