Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Tromso: Destinasi Musim Dingin Terbaik 2019 Pilihan Bazaar

Beserta sejumlah alasan mengapa Anda harus mengunjunginya.

Tromso: Destinasi Musim Dingin Terbaik 2019 Pilihan Bazaar

Terletak di Norwegia, Tromso merupakan sebuah wilayah kota yang luar biasa indah. Kota berpopulasi sekitar 70.000 jiwa penduduk ini mencapai klimaks keindahannya di bulan November hingga Januari, tepatnya di musim dingin. 

Bagi para pencinta travel, destinasi ini menawarkan pengalaman berpelesir yang tidak pernah dialami sebelumnya. Ketika beberapa nama kota besar telah dikunjungi, Tromso menghadirkan wujud sebuah destinasi yang belum ramai terjamah dengan keindahan tak berbatas.

Menyaksikan keindahan kota Tromso, terutama di musim dingin, akan membawa imajinasi melayang ke sebuah potongan adegan visual di film nostalgia bertema Natal. Seolah terlalu indah untuk menjadi kenyataan.

Di bawah ini merupakan sejumlah fakta mengenai kota Tromso, serta sejumlah alasan bagi para traveler untuk mengunjunginya di bulan Desember.


Lanskap alam menakjubkan


Tromso merupakan salah satu kota di Norwegia dengan panorama alam terindah. Selain tata lanskap kotanya, Tromso dikelilingi oleh wilayah pegunungan yang diselimuti salju ketika musim dingin tiba.


Arsitektur maju


Jangan salah kaprah, walaupun kota Tromso tergolong belum ramai terjamah, namun bagi para pencinta arsitektur kota ini wajib disambangi. Kota Tromso kaya akan arsitektur modern yang mendominasi sejumlah sudut kota. Tromso dapat ditempuh sekitar 30 menit dari bandara Lauklines Kystferie.


Kota pelajar


Fakta lainnya mengenai Tromso, kota ini merupakan kota pelajar. Sejumlah universitas berkualitas bertempat di kota indah ini. Para muridnya tidak hanya berasal dari daerah setempat, namun juga berbagai penjuru dunia.


Langit kota dengan Aurora


Menatap ke langit dan menyaksikan pemandangan spektakuler berupa cahaya Aurora akan dialami saat berada di Tromso. Dijuluki sebagai Gateway to Arctic, langit kota Tromso kerap memunculkan cahaya Aurora.


Atmosfer damai


Didukung oleh keindahan alamnya, atmosfer di kota Tromso selalu terasa damai di setiap waktu. Bagi para traveler yang merasa jenuh dengan suasana hiruk pikuk di kota besar, Tromso dapat menjadi opsi destinasi tujuan ideal.


Spesies hewan liar yang masih terjaga


Langka ditemui di kota besar, di beberapa wilayah di kota Tromso, Anda akan menemukan sejumlah spesies hewan liar yang masih terjaga habitatnya. Beberapa di antaranya cukup jinak dan dapat berinteraksi dengan manusia. Seperti rusa kutub yang terlihat pada unggahan foto di atas.



(Foto: Courtesy of Instagram @visittromso)