Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

A - Z Tren Fashion 2016 - Yeezy

Melanjutkan fashion tren A sampai Z, minggu ini huruf Y untuk Yeezy.

A - Z Tren Fashion 2016 - Yeezy

Kanye West merupakan rapper kontroversial yang selalu membuat sensasi yang mengejutkan banyak orang. Suami dari Kim Kardashian ini memang selebriti yang cerdas dalam mengambil kesempatan.

Saat namanya kini sedang berada di atas awan, Kanye mengeluarkan koleksi fashion atas nama Yeezy. Tentu dengan privilege yang ada, brand Yeezy mudah untuk cepat menjadi tenar di pasaran.

Selain menggunakan akses pertemanan, koleksi Yeezy bisa cepat berhasil karena menjadi pro kontra di dunia fashion. Namun suka atau tidak, fenomena Yeezy di dunia fashion sungguh mengambil tempat dihati dan pikiran pencinta mode.

Desain yang simple dan kuat dengan unsur street look menjadi keunggulan bagi Yeezy. Koleksinya selalu mudah untuk dipadupadan dengan tampilan kasual sehari-hari.

 

Beberapa selebriti yang terlihat sering menggunakan produk karya Kanye West ini adalah, Jay Z dan Beyonce,

 

dan Brooklyn Beckham, di antara selebriti lainnya.

 

Koleksi Yeezy yang menjadi hot item adalah Yeezy boots yang hampir selalu sold out setiap rilis ke pasaran. Sepatu ini merupakan sneakers dengan bahan rajut yang nyaman digunakan dalam beraktivitas.

Bahkan Yeezy boots tersedia berbagai ukuran dari anak-anak hingga dewasa.

Daftar tren fashion 2016 A - Z:

A untuk Alexander Wang

B untuk Bomber Jacket

C untuk Choker

D untuk Dover Street Market

E untuk Eva Fehren

F untuk FKA Twigs

G untuk Gucci

H untuk Hadid Family

I untuk Independent Style

J untuk Jacquemus

K untuk Kendal dan Kylie Jenner

L untuk Louis Vuitton

M untuk Minimalis

N untuk Nineties

O untuk Oversize

P untuk Public School

Q untuk Queen's Tiara

R untuk Rihanna

S untuk Shining Silver

T untuk Taylor Hill

U untuk Unisex

V untuk Vetements

W untuk Willy Vanderperre

X untuk @xxxibgdrgn

Z untuk Zendaya

 

(Foto: Dok. Instagram)