Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Hotels Sanders: Penginapan Mewah di Copenhagen, Denmark

Mari bermalam di Hotel Sanders, penginapan mewah kepunyaan mantan penari balet ternama asal Denmark.

Hotels Sanders: Penginapan Mewah di Copenhagen, Denmark

Copenhagen. Kota cantik yang kaya akan sejarah ini memang tengah menjadi salah satu destinasi liburan teratas. Tidak hanya fakta bahwa Ibukota Denmark ini merupakan pusat desain, namun ragam hiburan kelas atas yang ada siap memanjakan para traveler.

Bukan tanpa alasan kota indah tempat kediaman sejumlah keluarga kerajaan ini menjadi pilihan tempat berlibur utama. Barusan hanya sebagian kecil dari kekayaan yang dimiliki Copenhagrn.

Menjadi tempat bermukimnya sejumlah kastil megah, seperti Amalienborg Palace dan Christiansborg Palace, kota berpopulasi lebih dari 700 ribu penduduk ini memang sungguh kaya akan hiburan. Pelabuhan indah, taman hiburan klasik Tivoli hingga patung ikonik The Little Mermaid karya seniman Edvard Eriksen, semuanya ada di Copenhagen.

Di antara sekian banyak daya tarik yang dimiliki kota ini, mari menuju ke Hotel Sanders. Mungkin Anda tengah berencana mengunjungi Copenhagen di liburan akhir tahun dan masih menimbang ingin menginap dimana. Maka hotel kepunyaan mantan penari balet Alexander Kølpin inilah jawabannya.

Kalau bicara mewah, banyak hotel mewah bertebaran. Namun, Hotel Sanders bermakna lebih dari sekadar glamor. Setiap sudutnya seakan bercerita akan kekayaan sejarah negaranya. Belum lagi fasilitas mewah yang ditawarkan, lengkap sudah kebahagiaan saat berlibur.



Satu per satu. Perlahan tapi pasti. Mari bersama Bazaar, kita telusuri kemegahan Hotel Sanders. Bahkan, belum memasuki hotel ini saja, Anda pasti sudah dapat merasakan keindahannya.

Dikelilingi oleh berbagai gedung bersejarah, di antaranya Royal Danish Theatre dan Opera House, lantas hotel ini pun hadir melengkapi kecantikan sekelilingnya. Menelisik tampak depannya, hati pasti terusik kagum dengan arsitektur klasik khas pertengahan abad yang diekspos.



Palet warna hijau tua, krem dan beige mendominasi tampak luar bangunan Hotel Sanders. Bingkai-bingkai jendela klasik pun kian mempercantik fasadnya. Melangkahkan kaki menuju ke dalam hotel ini, rasa kagum pun masih terbesit.


Tidak hanya suasana cozy berkat sapaan bell boy dan respsionis barusan. Namun, lebih tepatnya atmosfer dari hotel ini. Jika letihnya tubuh masih terasa akibat menempuh perjalanan panjang, saatnya rehat sejenak.


Sembari menunggu kamar tidur dibereskan, bersantai di lounge sekaligus restoran Tata milik Hotel Sanders akan merilekskan tubuh dan pikiran. Ditemani segelas wine atau cocktail segar, Anda pun serasa terlahir kembali.



Bukan hanya sajian hidangan saja yang hangat. Keramahan serta senyum para pelayan serta barista pun turut menghangatkan hati. Usir rasa lapar dengan berbagai menu andalan yang ditawarkan.




Jangan terburu-buru. Belajar untuk menikmati waktu liburan Anda secara perlahan. Menikmati secangkir latte hangat di tengah nuansa restoran cozy ini akan melengkapi sesi relaksasi dengan sempurna.


Apakah rasa letih sudah mulai hilang? Saatnya merebahkan diri di kamar tidur milik Hotel Sanders. Memiliki lebih 54 fasilitas kamar, Anda pun akan dibuat terpana dengan keunggulan desainnya. Sejumlah furnitur bernuansa kayu hingga permainan warna netral mendominasi interior ruang kamar tidur.




Seperti arsitekturnya, interior Hotel Sanders pun masih mengaplikasikan palet warna netral. Mulai dari area tempat tidur, ruang tamu hingga kamar mandi semuanya ibarat benang merah serba mewah.


Menambah kesan ‘wah’ fasilitas seperti terapis pijat pribadi hingga melakukan yoga di dalam kamar pun dapat Anda pesan eksklusif kepada resepsionis. Belum lagi mini barnya yang menyajikan sajian yang tidak kalah eksklusif. 



Beberapa potong dark chocolates sembari menikmati pemandangan jalanan kota Copenhagen dari jendela kamar pun akan membuat nyaman. Lakukan sembari mendengarkan lantunan musik lounge atau jazz dari earphone Anda.  

Kembali lagi ke pemiliknya yang dulunya merupakan penari balet profesional. Berbagai sudut hotel ini pun menonjolkan detail berkarakter feminin. Mulai dari permainan lekuk tangga hingga aplikasi motif floral pada furnitur .





Melanjutkan eksplorasi kemewahan Hotel Sanders. Mari menuju ke lantai atas. Tepatnya area rooftop. Di tempat inilah Anda dapat menikmati nuansa kota secara maksimal. Pemandangan langit terbuka dan lagi-lagi kehangatan interior menjadi keunggulan bagian ini.



Tutup hari Anda dengan sesi makan malam dengan kemewahan sajian hidangan khas tim juru masak Hotel Sanders. Anda pun akan semakin jatuh cinta kepada destinasi penginapan milik Copenhagen ini.  



(Foto: Courtesy of www.hotelsanders.com, Instagram @hotelsanders)