Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Beauty Kits Andalan Untuk Travelling

Rekomendasi produk kecantikan dalam kemasan travel set, praktis bagi Anda yang suka bepergian.

Beauty Kits Andalan Untuk Travelling

Berpelisir singkat bukan menjadi alasan untuk menimilasir produk kecantikan, hal yang harus Anda alami antara lain udara kering dalam pesawat hingga pergantian iklim nyatanya dapat merusak presentasi kulit Anda.

Sejumlah label menghadirkan ragam pilihan paket dengan ukuran mini sesuai jenis kulit masing-masing individu dalam kemasan praktis, dimulai dari pembersih muka sampai perawatan tambahan, seperti masker dan face mist.

Berikut Bazaar jabarkan rekomendasi beauty kit yang dapat menjadi pedoman Anda ketika traveling.


1. Tatcha Bestsellers Set untuk kulit berminyak.

Karena kulit berminyak memudahkan bakteri muncul sehingga timbul jerawat, sehingga paket ini menghadirkan pelembap berbasis air yang ringan, oil-free, dan non-comedogenic dengan tajuk The Water Cream.


Rangkaian produk ini mengandung bahan-bahan alami asal Jepang dan terinspirasi dari rahasia kecantikan para Geisha, misalnya formula rice bran pada cleanser serta ekstrak bunga kamelia yang dikemas dalam minyak sebagai berfungsi sebagai penghapus riasan. 




Jika bepergian ke negara bermusim dingin, disarankan untuk seringkali menggunakan Luminious Dewy Skin Mist demi menjaga keseimbangan kulit dan ketahanan tata rias wajah.


2. Tata Harper Luminous Glow untuk kulit normal.


Rangkaian produk ini fokus pada pencerahan kompleksi wajah, dimulai dari pembersih muka dengan fungsi eksfoliasi yang mampu mengangkat sel-sel kulit mati serta memperbaiki elastisitas kulit. Tersedia pula pelembab wajah dan mata yang mengandung sinar berlian sehingga sanggup menyamarkan pori-pori demi memberi tampilan berkilau.


Kemasan Resurfacing Mask dalam paket ini juga dapat menumpas efek toksin, mencegah tanda penuaan, serta menyuplai cukup mineral yang akan mencerahkan kompleksi wajah.



3. Sunday Riley Sunday School Skincare Set untuk kulit kering.



Deretan produk superfood milik Sunday Riley ini diperkaya dengan asupan Vitamin C sehingga dapat merejuvenasi kulit kering dan kusam. Resimennya sendiri terdiri dari rangkaian formula baik, seperti evening primrose yang dikenal dapat menutrisi kulit secara optimal serta memberikan kulit segar bersinar dalam jangka waktu singkat, ekstrak lime pearl berfungsi untuk melembutkan dan memperbaiki tekstur kulit, serta zat exopolysaccharides yang dapat melindungi kulit dari eksposur polusi.




Salah satu produk unggulannya adalah Good Genes All-In-One Lactic Acid Treatment yang diklaim dapat menghaluskan serta memperbaiki performa wajah dalam waktu tiga menit, suguhan menakjubkan bagi Anda yang sedang berpelisir.



4. Herbivore Travel Set untuk kulit sensitif.




Jejeran perawatan dari Herbivore menggunakan ekstrak bunga mawar dan material organik lainnya dengan metode cold-pressed, dan produk tersebut sengaja didesain sebagai teman baik bagi para wanita berkulit sensitif. Bahan natural berkandung elemen anti inflamasi ini mampu mengurangi kemerahan sekaligus menenangkan kulit akibat kejutan iklim atau perpindahan musim lewat aroma lembut nan terapeutik.


Selain itu, kehadiran Phoenix Oil yang bermanfaat untuk memberi relaksasi serta menggurangi kekusaman pada kulit ini dapat digunakan pada area beriklim kering maupun tropis.



(Foto: Sephora, Tata Harper Skincare, Herbivore Botanicals / Instagram: @sundayriley, @tatcha)