Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Invasi Label Asia di Indonesia

Invasi Label Asia di Indonesia
Rio Dewanto sebagai Brand Ambassador Uniqlo Indonesia

Korea dan Jepang bukan hanya unggul dengan produk elektronik mereka,
kini mereka mulai berekspansi dengan konsep ritelnya yang mendulang sukses di negara asal mereka.

1. Lotte Duty Free - Korea

Salah satu perusahaan retail terbesar di Korea, Lotte Group, membuka gerai Lotte Duty Free di Lotte Shopping Avenue. Rangkaian produk yang hadir di tempat ini terdiri dari kosmetik, parfum, barang kulit, produk butik, arloji, perhiasan, aksesoris, hadiah, rokok, dengan sejumlah produk buatan dalam negeri. Produk-produk ini berasal dari merek internasional seperti Longines, Breitling, Raymond Weil, Coach, Prada, Bally, MCM, Etro, Gucci, dan mereka ternama lainnya. Sebelumnya, toko ini telah membuka gerainya di bandara internasional Soekarno-Hatta. Aturan khusus pada toko bebas bea (duty free shop) mengahruskan calon pembelinya menunjukkan paspor dan tiket perjalanan pada saat pembelian.

2. Uniqlo - Jepang

Sebagai ritel terbesar di Jepang, Uniqlo terus mengembangkan sayap ke beberapa negeri bukan hanya di benua Asia namun ke Eropa dan Amerika. Setelah memiliki lebih dari 1200 gerai yang berada di pusat kota diseluruh dunia, 22 juni 2013 akan menjadi waktu yang ditunggu bagi pencinta brand Uniqlo di Indonesia. Mengambil tempat di Lotte Shopping Avenue, Uniqlo akan menyediakan apparel dari berbagai level umur dan gender. Nafas kasual dan kuat dengan ide ready to wear diterjemaahkan oleh brand yang bercita-cita menjadi perusahaan ritel nomor satu di dunia. Pesona Rio Dewanto, Shireen Sungkar, dan Sherina Munaf dirasa cocok untuk mewakili konsumen Indonesia dari produk yang terkenal berkualitas sangat baik dengan harga yang terjangkau.

(Teks: Muhammad Aziz & Gheofanny Tambunan ; Foto: Courtesy of Lotte Duty Free dan Courtesy of Uniqulo)